Rencana Allah selalu manis jika kita pandai Bersyukur.
Kau tau, sebenarnya hidup itu indah dan penuh warna. Tapi,,,jika hanya kamu pandai bersyukur... Untuk saat ini, memang hidup ku dan keluarga ku begitu sulit untuk dihadapi. Dimulai dari Bapak ku yang tidak mendapatkan penghargaan apapun dari pengabdian nya kepada negara selama lebih dari 30 tahun, Abang ku yang berhenti bekerja karena sakit hatinya pada kakak sepupu ku dan sekarang hanya kerja serabutan, kakak ku yang hanya bekerja sebagai petani, dan aku yang sekarang sudah berhenti bekerja karena ikut suami. Kehidupan kami terasa sulit karena kami harus menyekolahkan adik bungsu kami yang sekarang sudah semester 6, kami bertiga harus banting tulang demi si bungsu. Demi Ibu dan Bapak ku yang sudah lebur hati dan namanya oleh orang yang rakus, dengki dan entah apa lagi ku harus menyebut mereka, sakit memang. Sekarang kami hanya bergantung pada selogan"YAKIN" bahwa kami pasti bisa. Mungkin orang-orang sedang menertawakan keadaan kami saat ini, Bapak ku yang mantan PNS tanpa pe...